HAIJOGJA.COM – Dugaan penembakan di Jokteng Wetan Yogyakarta, kaca mobil perempuan pecah pada Rabu dini hari, 28 Mei 2025.

Sebuah insiden dugaan penembakan oleh orang tak dikenal terjadi pada Rabu dini hari (28/5/2025) di perempatan Jokteng Wetan, Mergangsan, Kota Yogyakarta.

Seorang perempuan yang tengah mengemudi melintasi lokasi kejadian dari arah timur ke barat mendapati kaca mobilnya tiba-tiba pecah, diduga akibat tembakan.

Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab pasti insiden tersebut.

Plt Humas Polresta Yogyakarta, Iptu Gandung H, saat dikonfirmasi pada hari yang sama menyatakan bahwa anggotanya masih melakukan pengecekan dan pengumpulan data terkait peristiwa itu.

“Baru cari data, baru dicek (kejadiannya),” katanya, dikutip dari Tribun News.

Kabar mengenai insiden ini telah tersebar di sejumlah media sosial, dan informasi awal menyebutkan korban adalah seorang perempuan yang menjadi sasaran saat mengendarai mobilnya.