Sosok Taufik Hidayat, Anak Pedagang Kelontong Peraih IPK Tertinggi di UNY
HAIJOGJA.COM – Sosok mahasiswa UNY, Taufik Hidayat benar-benar membuat takjub.
Ia merupakan mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi yang sukses mendapatkan IPK tertinggi saat wisuda periode Agustus 2023 di UNY.
Taufik Hidayat berhasil meraih IPK tertinggi untuk jenjang S1 dengan IPK 3,96.
Selama kuliah di UNY Taufik aktif dalam berbagai organisasi seperti Sekretaris Umum UKMF Penelitian Reality 2020-2021, Menteri Pendidikan, Prestasi, dan Seni Budaya BEM KM UNY 2021, serta Menteri Riset dan Data BEM KM UNY 2022.
Putra pasangan Temu Winardi dan Sri Lestari yang berprofesi sebagai pedagang kelontong tersebut juga aktif dalam berbagai kompetisi.
Taufik meraih Juara 1 Lomba Opini Ormawa Cup FIPP UNY tahun 2020, Juara 2 Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional dalam Rangka Dies Natalis UNY ke-57 tahun 2021, hingga dinobatkan sebagai Juara Poster Setara Perunggu pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke-34 tahun 2021 oleh Pusat Prestasi Nasional.
Mahasiswa Program Studi Teknologi Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi itu menyelesaikan kuliahnya dalam waktu 3 tahun 10 bulan.
Warga Kebon, Bayat, Klaten tersebut tercatat bebas Kuliah Kerja Nyata dan Praktik Kependidikan karena mengikuti ekuivalensi dari Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) tahun 2021.
Tidak sampai disitu, Taufik bersama teman-temannya menginisiasi program “Pengajar Jelajah Maya” untuk mengajarkan softskill kepada remaja di seluruh Indonesia.
Ini menunjukkan komitmennya terhadap pengabdian masyarakat.
Tinggalkan Balasan