Serbu! Festival Gaung Gamelan 28 akan Gemparkan Yogyakarta, 700 Pengrawit Siap Beraksi
HAIJOGJA.COM – Segera ramaikan acara Opening Yogyakarta Gamelan Festival 28 “Gaung Gamelan”
Acara ini akan sangat meriah karena 700 pengrawit dari 28 kelompok karawitan dari seluruh DIY akan beraksi.
Tidak ketinggalan, karya tari serta pertunjukan wayang kulit dengan tokoh wayang Pandu bersama dalang Ki Edi Soewondo juga akan tampil.
Gamelan merupakan musik tradisional dari Indonesia, terutama ditemukan di Jawa dan Bali.
Ini biasanya terdiri dari berbagai instrumen perkusi seperti metalofon, gambang, drum, dan gong, bersama dengan seruling bambu dan instrumen senar yang ditekuk dan dipetik.
Lantas, festival gamelan adalah acara yang merayakan dan memamerkan kekayaan warisan budaya musik gamelan.
Festival-festival ini sering menampilkan pertunjukan baik tradisional maupun kontemporer, dari berbagai daerah di Indonesia dan terkadang dari seluruh dunia.
Pertunjukannya juga berbeda-beda, bisa berupa konser, lokakarya, ceramah, dan pameran yang menonjolkan keindahan dan kompleksitas musik gamelan serta perannya dalam budaya Indonesia.
Gaung Gamelan Festival 28 rencananya akan digelar pada Minggu 20 Agustus 2023.
Festival ini akan digelar mulai pukul 15.00 – 23.00 WIB, di Stadion Kridosono.
Buat warga Yogyakarta dan sekitarnya mari ramaikan, untuk masuk ke festival ini tidak dipungut biaya alias gratis.
Festival ini diselenggarakan oleh Komunitas Gayam 16 dan didukung oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY, Bakti Budaya Djarum Foundation, dan Ambarrukmo Group.
Tinggalkan Balasan