Pasangn Suami Istri Profesor UGM Dikukuhkan Menjadi Guru Besar Bersama, Pidatonya Sweet Abis!
HAIJOGJA.COM – Pasangan suami dan istri, Prof. Ir. Muslikhin Hidayat ST, MT, PhD, IPU dan Prof. Dr. Ria Millati ST, MT, mendapatkan gelar Guru Besar dari Fakultas Teknik dan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Gadjah Mada (UGM).
Acara pengukuhan itu diadakan oleh Ketua Dewan Guru Besar UGM Prof. Dr. Ir. Mochammad Maksum, M.Sc di Balai Senat UGM pada hari Selasa (27/2/2024).
Muslikhin Hidayat mengucapkan terima kasih kepada istrinya dalam pidato pengukuhannya.
“Terima kasih banyak kepada Ria Millati yang selalu menjadi teman hidup saya dengan penuh cinta dan kasih sayang tanpa syarat selama 27 tahun pernikahan kita, yang selalu setia dan taat menemani saya dalam suka dan duka, dalam kuliah, merawat dan mendidik anak, dan juga mencapai guru besar bersama-sama kali ini,” ujar Muslikhin di UGM, Selasa.
Muslikhin berharap agar Allah SWT membalas kebaikan istrinya.
“Kata terima kasih kurang, mudah-mudahan Allah yang akan membalas dengan lebih baik dan menjaga keluarga kita agar selalu dalam keadaan sakinah, mawadah, warahmah. Mudah-mudahan kita tetap bersama oleh Allah baik di dunia ini apalagi di akhirat nanti,” katanya.
Ria Millati juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada suaminya dalam pidato pengukuhannya. Ia merasa bersyukur telah dibantu selama prosesnya.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada suami saya yang sangat saya cintai Muslikhin Hidayat yang sudah berjuang bersama-sama dari awal menemani saya dengan segala cinta kasihnya selama ini,” kata Ria.
Ria mengatakan bahwa mereka berdua memang ditakdirkan untuk bersama. Ia juga berterima kasih kepada tiga anaknya yang ikut serta dalam pengukuhannya.
“Saya baru sadar betapa kita memang ditakdirkan untuk bersama, kuliah bersama, lulus bersama dan sekarang menjadi guru besar bersama,” ujarnya.
“Sungguh seperti berada di atas dunia, kalau ini mimpi saya tidak mau bangun. Betapa saya sangat bersyukur dan bahagia bahwa ini adalah nyata,” tambahnya.
Tinggalkan Balasan