Kecelakaan Bus Pariwisata Asal Kalasan Sleman, Terguling Di Karanganyar
HAIJOGJA.COM – Bus rombongan wisata warga asal purwumartani, kalasan Sleman, mengalami kecelakaan di jalur tanjakan simpang tiga RM Mbak Ning Kemuning, Ngargoyoso, Provinsi Kalanganyar, kejadian tersebut terjadi pada Minggu ( 2/6/24 ).
Kronologi Bus Terguling
Rombongan wisatawan akan mengunjungi Masjid Sheikh Zayed di Solo. Bus yang mengangkut sekitar 29 penumpang itu terguling karena pengemudinya telat mengoper gigi saat berjalan menanjak.
Salah satu penumpang menjelaskan telat mengoper persneling, dan mengakibatkan bus mundur lalu menabrak tebing dan terguling. Kejadian minggu sore sekitar pukul 15.00 WIB.
Rombongan wisata hendak menuju kawasan air terjun Jumog Ngargoyoso. Sebelumnya rombongan mengunjungi Lawu Park, wisata di Tawangmangu.
Kegiatan ini merupakan rencana wisata warga desa yang telah direncanakan sejak lama. Penumpang saat ini sedang menunggu angkutan untuk pulang ke rumah, Ujarnya.
Tujuh penumpang mengalami luka-luka dan dirawat di RSUD Kalanganyar saat ini.
Kapolsek Ngargoyoso AKP Sri Hajar Budianto mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Korban luka-luka dibawa RSUD Karanganyar.
Evakuasi Kendaraan
Unit kendaraan milik Polres Karanganyar digunakan dalam evakuasi dan dibantu ratusan warga. Warga menarik dengan menggunakan tali untuk mengevakuasi bus terguling itu.
Tinggalkan Balasan